Senin, 31 Maret 2014

Sobatan Sama Sayur

Diposting oleh Fildzah Zhafrina di 20.51
Apa yang kalian pikirkan begitu mendengarkan kata sayur ??


Walaupun gak seenak daging dan cemilan yang manis-manis, tapi bukan berarti kita musuhan sama sayur dan mengasingkannya di pinggir piring tiap kali kita makan, kan?
Soalnya, vitamin, serat, dan gizi lain yang kita butuhkan justru banyaknya di dalam sayuran. Asal tahu cara mengolahnya, kita dapat mengubah sayur-sayur ini jadi menu favorit.


  • Brokoli

    Sayuran yang mirip kembang kol ini namanya berasal dari itali, brocco (tangkai). Manfaatnya ada vitamin C, vitamin K, serat diet, dan nutrisi yang mampu mencegah kanker.
    Merebus atau mengukus brokoli dan menuangkan lelehan keju di atasnya dijamin bakal membuat kita kecanduan. Selain itu, kita juga bisa membuat brokoli sebagai snack dengan menggorengnya setelah dilumuri tepung. Yummy!
  • Bayam

    Ini sayuran favorit aku banget~ Di dalam bayam terdapat vitamin A, vitamin C, vitamin K, zat besi, magnesium, dan beberapa antioksidan. Gak heran kan kenapa popeye bisa jadi kuat banget.
    Selain dibuat sup atau direbus, makan keripik bayam juga bisa bantu kita lebih dekat sama sayur satu ini.
  • Buncis

    Berasal dari AmerikaTengah dan Selatan, sayuran hijau panjang dan gemuk ini banyak banget gunanya. Sayur yang banyak mengandung protein dan vitamin ini dapat menurunkan tekanan darah. Selain itu, juga mengandung banyak serat dan enzim yang bisa membantu menurunkan berat badan. Ditumis dengan daging sapi atau dipakai untuk menggulung daging ayam bakar pasti bikin ketagihan!
  • Wortel

    Sayuran berwarna orange kesukaan kelinci ini memang sudah terkenal banget dengan vitamin A yang bagus buat mata. Rasa wortel yang manis dan renyah membuat kita lebih mudah menikmatinya. Walau banyak juga yang gak sependapat dan gak suka sama baunya.
    Selain dibuat sup ataupun jus, bisa juga dibuat puding dan kue wortel yang merupakan hidangan tradisional Inggris.


    Nah, jadi tau kan manfaat-manfaatnya sayuran. Mulai sekarang ayo sobatan sama mereka!

Sumber : Gadis Magazine

0 komentar on "Sobatan Sama Sayur"

Senin, 31 Maret 2014

Sobatan Sama Sayur

Apa yang kalian pikirkan begitu mendengarkan kata sayur ??


Walaupun gak seenak daging dan cemilan yang manis-manis, tapi bukan berarti kita musuhan sama sayur dan mengasingkannya di pinggir piring tiap kali kita makan, kan?
Soalnya, vitamin, serat, dan gizi lain yang kita butuhkan justru banyaknya di dalam sayuran. Asal tahu cara mengolahnya, kita dapat mengubah sayur-sayur ini jadi menu favorit.


  • Brokoli

    Sayuran yang mirip kembang kol ini namanya berasal dari itali, brocco (tangkai). Manfaatnya ada vitamin C, vitamin K, serat diet, dan nutrisi yang mampu mencegah kanker.
    Merebus atau mengukus brokoli dan menuangkan lelehan keju di atasnya dijamin bakal membuat kita kecanduan. Selain itu, kita juga bisa membuat brokoli sebagai snack dengan menggorengnya setelah dilumuri tepung. Yummy!
  • Bayam

    Ini sayuran favorit aku banget~ Di dalam bayam terdapat vitamin A, vitamin C, vitamin K, zat besi, magnesium, dan beberapa antioksidan. Gak heran kan kenapa popeye bisa jadi kuat banget.
    Selain dibuat sup atau direbus, makan keripik bayam juga bisa bantu kita lebih dekat sama sayur satu ini.
  • Buncis

    Berasal dari AmerikaTengah dan Selatan, sayuran hijau panjang dan gemuk ini banyak banget gunanya. Sayur yang banyak mengandung protein dan vitamin ini dapat menurunkan tekanan darah. Selain itu, juga mengandung banyak serat dan enzim yang bisa membantu menurunkan berat badan. Ditumis dengan daging sapi atau dipakai untuk menggulung daging ayam bakar pasti bikin ketagihan!
  • Wortel

    Sayuran berwarna orange kesukaan kelinci ini memang sudah terkenal banget dengan vitamin A yang bagus buat mata. Rasa wortel yang manis dan renyah membuat kita lebih mudah menikmatinya. Walau banyak juga yang gak sependapat dan gak suka sama baunya.
    Selain dibuat sup ataupun jus, bisa juga dibuat puding dan kue wortel yang merupakan hidangan tradisional Inggris.


    Nah, jadi tau kan manfaat-manfaatnya sayuran. Mulai sekarang ayo sobatan sama mereka!

Sumber : Gadis Magazine

0 komentar:

 

CHEER UP!! がんばって~ Copyright © 2009 Paper Girl is Designed by Ipietoon Sponsored by Online Business Journal